Pengurus BAZNAS Way Kanan Audiensi Bersama Kemenag

Way Kanan, porosnusantara.co.id –  Pengurus Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Way Kanan melakukan audiensi di Kemenag Way Kanan dalam rangka silahturahmidan bertempat diruang kerja Kakankemenag, Senin (10/02/2025).

Ketua BAZNAS Kabupaten Way Kanan, Abud Nursyihab menyampaikan kepada Kakankemenag  Way Kanan bahwa kedatangannya beserta seluruh pengurus adalah untuk  bersilaturahmi, Selain memperkenalkan pengurus Basnaz Kabupaten Way Kanan sekaligus  menyampaikan beberapa program Baznas Kabupaten.

BACA JUGA  Buya Syafi'i di Jenguk Presiden Jokowi

Abud Nursyihab mengapresiasi atas Kerjasama dan keterlibatan Kementerian Agama Way Kanan  dalam penggalangan dan penyaluran zakat,dalam kesempatan tersebut juga disampaikan berbagai informasi terkait capaian dan kegiatan yang telah dilaksanakan oleh BAZNAS.

Ketua BAZNAS melakukan sosialisasi terkait program Gerakan Infak Seribu Sehari (Gieser) dari pengumpulan program tersebut dananya akan dimanfaatkan untuk membantu guru ngaji di Kabupaten Way Kanan.

BACA JUGA  BENGU DILANTIK JADI PAW ANGGOTA DPRD NTT

​Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Way Kanan Masir Ibrahim,​menyambut hangat kehadiran Ketua Baznas Kabupaten Way Kanan dan pengurus  atas silaturahminya di Kemenag Way Kanan. 

”Saya mengucapkan terima kasih atas kedatangan di Kantor Kemenag dan mengapresiasi capaian-capaian yang telah diperoleh BAZNAS Kabupaten Way Kanan,”jelas Masir Ibrahim.

BACA JUGA  Agung Hercules Rindu Tubuh Berotot

Kakankemenag mendukung program-program yang telah berjalan dan program yang akan dilaksanakan oleh BAZNAS. Selain itu Kakankemenag berharap agar kerjasama dan sinergitas yang telah dibangun selama ini tetap terjalin dengan baik dan semakin banyak Masyarakat way kanan yang ikut berpartisipasi dalam penggalangan dana zakat.

Indera

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *