Jakarta, porosnusantara.co.id -Perkumpulan Organisasi Perusahaan Alat-Alat Kesehatan dan Laboratorium (Gakeslab) Provinsi DKI Jakarta gelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) I tahun 2022 dengan tema “Revitalisasi Organisasi Menghadapi Perubahan Regulasi Dalam Rangka Menuju dan Mengembangkan Industri Alat Kesehatan Dalam Negeri” bertempat di Hotel Bidakara, Jakarta Pusat, tanggal (18/1/22).
Andri Noviar Ketua Organizing Committee Rakerda Gakeslab provinsi DKI Jakarta memaparkan “bahwa Rakerda merupakan agenda yang penting, bukan hanya sebagai wadah mempererat tali silahturahmi, kekeluargaan diantara anggota dan pengurus, namun kegiatan Rakerda ini bertujuan untuk 1. Merumuskan dan menyusun program kerja bidang-bidang yang antisipatif, efektip, efisien guna mendukung kinerja Gakeslab DKI Jakarta agar mampu dan tanggap dalam menghadapi perubahan-perubahan regulasi yang berdampak kepada Industri Alat Kesehatan dan laboratorium. 2. Untuk membahas, menyamakan persepsi arah kebijkan dan sinkronisasi kegiatan organisasi. 3. Untuk merumuskan, menyusun rencana kerja dan kebijakan kedepan untuk mengakselrasi perubahan regulasi dari importer ke industri alat kesehatan,” papar Andri pada saat memberikan laporan kegiatan Rakerda.
“Kemudian saya berharap Rakerda ini bisa berjalan dengan baik dan juga bisa menghasilkan program dan rencana kerja yang juga sesuai dengan kebutuhan organisasi, dan juga mampu melindungi kepentingan anggota Gakeslab DKI Jakarta, Jaya selalu untuk Gakeslab Indonesia dan DKI Jakarta dan sukses selalu untuk kita semua,” ujar Andri diakhir kata sambutannya sebagi Ketua Organizing Committee.
Sementara itu, RD. Kartono Dwidjosewojo, Ketua Gakeslab Provinsi DKI Jakarta mengungkapkan bahwa Rakerda merupakan agenda yang harus dilaksanakan bagi organisasi Gakeslab sebagaimana telah diatur dalam AD/ART Gakeslab Indonesia.