KKI WARSI GELAR TALKSHOW DAN WORKSHOP

  • Bagikan

SOLOK SELATAN, POROS NUSANTARA – Untuk pengelolaan Sumber Daya Alam berbasis masyarakat yang teragenda Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), Komunitas Konservasi Indonesia (KKI) Warsi mengadakan Worsksop dan Talkshow. Acara tersebut digelar di Nagari Pulakek Koto Baru Kecamatan Sungai Pagu Tanggal 28-29 November 2017.

Workshop Integrasi Inisiatif Pengelolaan Sumber Daya Alam berbasis masyarakat tersebut dengan rencana RPJMD Solok Selatan diikuti 100 peserta yang terdiri dari berbagai unsur antara lain BAPEDA, Dinas Pariwisata, Dinas Kehutanan Provinsi, HAMDANI, Ketua Forum LPHN Sumbar Bukhtiar dan LPHN Se-Sumbar serta LSM yang bergerak di bidang konservasi.

sepakbola solsel.1Worshop dan talkshow ini dibuka langsung Sekda Solok Selatan Yulian Efi, dalam sambutan “terlaksananya kegiatan ini berkat kerjasama lembaga Hutan Nagari dengan berbagai pihak semoga kegiatan dua hari ini berjalan lancar serta menghasilkan diskusi yang bermanfaat sesuai dengan maksud dan tujuan yaitu mengajak dan memberdayakan masyarakat bagaimana pengelolaan Sumber Daya Alam yang ada di hutan nagari terutama Hasil Hutan Bukan Kayu (HHBK).

Program Manager KKI Warsi Rainal Daus, “Tujuan Worshop mendorong masyarakat untuk dapat memanfaatkan sumber daya alam di lingkungan mereka yang dapat dijadikan hasil seperti kerajinan, pengembangan Hasil Hutan Bukan Kayu, madu lebah, pengembangan padi organik yang muaranya meningkatkan ekonomi masyarakat itu sendiri. Kegiatan ini juga menggali aspirasi masyarakat di lingkungan Hutan Nagari dan kendala-kendala serta kesulitan pengawasan Hutan Nagari itu. Untuk itu Rainal menghimbau kepada semua peserta workshop dapat mengikuti workshop ini dengan sebaik-baiknya.

Ditempat yang sama Wali nagari Pulakek Koto Baru, Marzinatal “kami sebagai tuan rumah pelaksanaan workshop mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada seluruh peserta dan undangan yang telah hadir meluangkan waktu untuk mengikuti workshop ini dan terima kasih juga yang setinggi-tingginya kepada pemerintah daerah yang telah mendukung acara ini. Khususnya terimakasih buat KKI Warsi dan konsorsium MCHI yang sangat membantu kami mulai berdirinya Lembaga Nagari sampai terlaksananya acara workshop yang pesertanya LPHN se sumatera barat. Marzinatal sangat bersyukur, Nagarinya ditunjuk sebagai tuan rumah penyelenggara workshop dan talkshow. Dan ucapatan terima kasih kepada seluruh yang terlibat demi terselenggaranya acara ini semoga Tuhan Yang Maha Esa memberikan petunjuk dan lindungan sampai acara workshop ini selesai. Amin Ya Rabbal Alamin.

(Laporan : Sudirman R)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *