Kapolresta Bogor Kota Hadiri Upacara Hari Pahlawan

porosNusantara.co.id – Bogor Kota  || Polresta Bogor Kota Polda Jabar, Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol. Bismo Teguh, turut hadir dalam upacara peringatan Hari Pahlawan yang diselenggarakan di Plaza Balaikota Bogor.

Kegiatan yang digelar di Plaza Balaikota Bogor tersebut dihadiri oleh berbagai elemen, mulai dari pejabat pemerintah dan TNI.

BACA JUGA  Ops Yustisi Gabungan Polsek Kep Seribu Utara di 2 Pulau Temukan 8 Pelanggar ProKes

Dalam upacara yang berlangsung khidmat tersebut, Kombes Bismo Teguh bersama jajaran instansi terkait memberikan penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia.

BACA JUGA  Rangkaian HJW ke-624, Gubernur Sulsel Lakukan Penanaman Murbei di Wajo

“Melalui upacara ini, kita memperingati jasa-jasa pahlawan yang telah mengorbankan segalanya untuk kemerdekaan dan kesejahteraan bangsa,” ujar Kapolresta dalam sambutannya.

Upacara tersebut juga diwarnai dengan pembacaan doa dan penghormatan terhadap para pahlawan yang gugur dalam perjuangan kemerdekaan.

BACA JUGA  Kapolsek Tigaraksa Pimpin Apel Pengamanan Unjuk Rasa Aliansi LSM dan Wartawan Ke Kantor Bupati Tangerang

Kehadiran Kapolresta Bogor Kota dalam acara ini menggambarkan komitmen Polri dalam menjaga semangat nasionalisme dan patriotisme, serta mempererat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat di tengah dinamika sosial yang terus berkembang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *