Ini Hasil Drawing Ganda Putra Olimpiade 2024

Jakarta – porosnusantara.co.id

Setelah sempat tertunda akhirnya undian bulutangkis ganda putra Olimpiade 2024 digelar hari Senin (15/7/2024). Berikut ini hasil undian untuk pasangan Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Undian fase grup Olimpiade 2024 cabang olahraga bulutangkis nomor ganda putra dilakukan di markas BWF di Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (15/7/2024) sore WIB.

BWF memutuskan bahwa sektor ini akan diikuti 17 peserta. BWF memasukkan Lucas Corvee/Ronan Labar usai gugatan pasangan Prancis itu dikabulkan oleh CAS.

BACA JUGA  Hikmat Ramdani/Leani Ratri Oktila Raih Emas Pertama untuk Indonesia di Paralimpiade Paris 2024

Corvee/Labar mengajukan gugatan setelah BWF melakukan kesalahan perhitungan poin dalam Race to Olympic. Ini artinya Prancis mengirim dua pasangan ganda putra ke Olimpiade 2024 setelah Corvee/Labar ikut serta.

Dikarenakan jumlah peserta ada 17 pasangan maka akan dibagi dalam empat grup. Salah satu grup berisi lima pasangan. Hasil undian menyatakan Grup D sebagai grup yang berisi lima pasangan.

BACA JUGA  Raih Dua Gelar Juara di Swiss Terbuka 2022, Momentum Kebangkitan Atlet Bulungtangkis Indonesia

Pasangan Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto masuk ke grup C. Mereka akan bersaing dengan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (unggulan ketiga), Lucas Corvee/Ronan Labar, Mark Lamfuss/Marvin Seidel.

  • Grup A
    Liang Wei Keng/Wang Chang
    Ben Lane/Sean Vendy
    Dong Adam/Nyl Yakura
    Aaron Chia/Soh Wooi Yik
  • Grup B
    Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae
    Christo Popov/Toma Junior Popov
    Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren
    Ondrej Kral/Adam Mendrek
  • Grup C
    Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty
    Lucas Corvee/Ronan Labar
    Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
    Mark Lamsfuss/Marvin Seidel
  • Grup D
    Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen
    Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi
    Lee Yang/Wang Chi-Lin
    Takuro Hoki/Yugo Kobayashi
    Vinson Chiu/Joshua Yuan
BACA JUGA  Danjen Kopassus Tutup Kopassus 1st National Indoor Skydiving Championship

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *