Pemko Padang Raih 9 Kali WTP

Padang – porosnusantara.co.id || Di bawah kepemimpinan Wali Kota Padang Hendri Septa, Pemerintah Kota (Pemko) Padang tak henti-hentinya melahirkan sejumlah capaian dan prestasi yang membanggakan.

Kali ini Pemko Padang kembali meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Sumatera Barat (Sumbar).

Seperti diketahui, predikat Opini WTP terkait Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2021 tersebut merupakan yang kesembilan kalinya diraih dengan delapan kali disabet secara berturut-turut pada tiap tahunnya.

BACA JUGA  Pemerintah Republik Korea Apresiasi Perkembangan Reformasi Birokrasi di Indonesia

Bermula dari tahun 2012 dan setelahnya delapan kali secara berturut-turut diraih pada LKPD 2014, LKPD 2015, LKPD 2016, LKPD 2017 serta LKPD 2018, LKPD 2019 dan LKPD 2020 serta teranyar LKPD 2021.

“Alhamdulillah atas nama pribadi dan Pemko Padang kita bersyukur meraih Opini WTP yang kesembilan kalinya. Capaian ini sangat luar biasa, berkat kerja keras Pemko Padang,” tutur Wako Hendri Septa.

BACA JUGA  "KETUA FORUM KADER BELA NEGARA JAKARTA UTARA SILATURAHMI KE TOKOH MASYARAKAT"

“Maka dari itu saya mengucapkan terima kasih terutama kepada BPK RI Perwakilan Sumbar yang kembali memberikan kepercayaan dan penghargaan dalam bentuk predikat Opini WTP bagi Pemko Padang,” lanjutnya.

“Prestasi ini diperoleh dari hasil pemeriksaan laporan keuangan tahun anggaran 2021 yang dilakukan secara objektif dan profesional,” ungkap Wali Kota Padang Hendri Septa bersama Ketua DPRD Kota Padang Syafrial Kani usai menerima Opini WTP dari Kepala BPK RI Perwakilan Sumbar Yusnadewi di Kantor BPK RI Perwakilan Sumbar, Jumat (27/5/2022).

BACA JUGA  Antisipasi Libur Lebaran, Polsek Panongan Pantau Tempat Wisata Kolom Renang Water Wolrd Citra Raya

Hendri Septa juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi bagi seluruh jajaran ASN Pemko Padang yang telah bekerja maksimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Begitu juga dalam mengelola dan melaporkan penggunaan keuangan daerah secara baik dan sesuai dengan sistem akuntabilitas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *