Penghormatan Terakhir Meninggalnya Nindy Ellesse, The Bride Fellowship Laksanakan Ibadah Penghiburan

Jakarta, porosnusantara.co.id – Sebagai bentuk penghormatan atas meninggalnya artis senior Nindy Ellesse. The Bride Fellowship laksanakan Ibadah Penghiburan bersama pengurus dan anggota.

Ibadah dilaksanakan di Rumah Duka MRCCC Rumah Sakit Siloam Semanggi, Lt. 16 Ruang ISAAC tempat Nindy Ellese disemayamkan, Selasa (03/01/22).

The Bride Fellowship merupakan komunitas para ibu-ibu yang memiliki hati untuk melayani Tuhan, Nindy Ellesse adalah salah satu pengurus dan sangat aktif sekali dalam komunitas tersebut.

BACA JUGA  Suka Duka Berduka, Tangis Paling Keras Tawa Paling Lepas

Ibadah berlangsung dengan khidmat yang diawali puji-pujian, kesaksian pujian dari pengurus dan anggota The Bride Fellowship, dan diakhiri dengan Khotbah yang dibawakan oleh Ketua The Bride Fellowship Conny D. Runtuwene.

Mengingat masih dalam keadaan pandemi Covid-19, pengunjung dibatasi, pengurus menyiapkan link zoom, jadi yang tidak bisa hadir, bisa menyaksikan lewat online yaitu via zoom yang sudah dipersiapkan.

BACA JUGA  PELUNCURAN FILM PERDANA BERJUDUL "172 DAYS OLEH BRYAN DOMANI DAN YASMIN NAPPER DIPERANKAN NADZIRA SHAFA DAN AMER AZZIKRA DISAJIKAN KISAH NYATA DAN HARU NAN BAPER, AKAN TAYANG

Conny mengatakan dalam khotbahnya, ”Akulah kebangkitan dan hidup; barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan hidup walaupun ia sudah mati, dan setiap orang yang hidup dan yang percaya kepada-Ku, tidak akan mati selama-lamanya. Percayakah engkau akan hal ini?” Yohanes 11:25-26.

“Almarhum Nindy adalah orang yang sangat percaya kepada Tuhan, karena dimasa hidup nya, meskipun dalam keadaan sakit, beliau tetap melayani Tuhan. Kita sudah cukup lama bersama di The Bride Fellowship, banyak hal yang dapat dipelajari dalam hidupnya, beliau orang yang kuat, sekarang beliau sudah sembuh, sudah tenang bersama Bapa disurga, terima kasih buat kebersamaannya selama ini, selamat jalan sahabat, saudari kami yang kami cintai, engkau akan ada selalu ada di hati kami,” pungkas Conny diakhir khotbahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *