JAKARTA, porosnusantara.co.id – Forum Pelestari Pencak Silat Keris Indonesia (FPPSKI) dan tim Indonesia Keris Style (IKS) pada bulan Agustus 2020 akan melakukan pemecahan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia untuk penampilan gerak Silat Keris Indonesia. Karena itu pada hari Minggu 26 Januari 2020 lalu, diadakan latihan gabungan (latgab) di Padepokan Pencak Silat Taman Mini Indonesia, Jakarta Timur.
Latgab pertama ini diikuti sekitar dua ratusan pesilat dari 17 perwakilan perguruan pencak silat di Jabodetabek. Para pesilat pada pagi itu menunjukkan keseriusan dalam melakukan gerak jurus-jurus keris secara serempak sesuai komando.
Pada latgab pertama itu dihadiri oleh Mayjen TNI (purn) Eddie M. Nalapraya, sebagai Dewan Pembina Tim Pencak Silat Keris Indonesia, yang tergabung FPPSKI dan Ketua Umum FPPSKI Anwar Al-Batawi. Eddie menyambut gembira akan rencana pelaksanaan pemecahan rekor MURI. Karena itu, dia pun memberikan motivasi kepada seluruh peserta yang mengikuti latgab.
“Saya sampaikan salam semangat untuk semua peserta yang sudah melibatkan diri dalam kegiatan latihan gabungan hari ini. Setelah pencak silat diakui oleh UNESCO beberapa bulan yang lalu, maka kedepannya kita harus lebih signifikan dalam menjaga dan melestarikan pencak silat,” tegas Eddie.
Eddie pun meminta kepada para pesilat untuk menjadikan silat sebagai ilmu kehidupan.
“Jadikanlah pencak silat itu sendiri sebagai ilmu kehidupan, sehingga akan banyak nilai-nilai positif yang akan kalian dapatkan pada saat diri kalian mempelajari dan menekuni pencak silat itu sendiri,” kata Eddie.
Hal senada juga diungkapkan Anwar Al- Batawi kepada para pesilat agar selalu membangun kesadaran untuk terus menjaga dan melestarikannya.