SOLOK SELATAN, POROS NUSANTARA – Puluhan wartawan Solok Selatan yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sabtu (28/10) bersilaturahmi dengan Kapolres Solok Selatan serta jajarannya. Bertepatan dengan acara tersebut jajaran kepolisian Resort Solok Selatan memberikan bimbingan dan latihan kepada bakal calon anggota polisi di GOR Rimbo Tangah Padang Aro. Bimbingan dan latihan tersebut diberikan pada putra-putri Solok Selatan yang berbakat serta punya keinginan yang kuat untuk masuk anggota polisi.
Kepala Polisi Resort Solok Selatan (Kapolres) AKBP M. Nurdin SIK mengatakan kepada wartawan “Diadakannya bimbingan dan latihan (Bilat) Ini untuk membekali mereka dengan ilmu-ilmu dasar sebelum mereka mengikuti test masuk kepolisian. Kegiatan ini berkat kerjasama Pemkab Solok Selatan dengan Polda Sumatera Barat serta Polres Solok Selatan.
- Nurdin melanjutkan untuk Bilat ini diikuti 240 orang lebih putra dan putri yang masih duduk di kelas XII setingkat SMA, SMK dan Madrasah maupun yang telah tamat sekolah SLA. Dalam Bilat ini kita nanti akan datangkan pelatih-pelatih dari Polda Sumbar. Pantauan poros nusantara Bilat tersebut nampaknya diikuti dengan sungguh-sungguh oleh peserta, walaupun Bilat masih pertama kali. Anggota polisi Nampak serius memberikan bimbingan dan latihan kepada calon-calon anggota polisi tersebut dan tidak ketinggalan Polwan yang bertugas di Polres Solok Selatan.
Setelah Bilat rekan-rekan wartawan yang tergabung di PWI Solok Selatan langsung menuju Puncak BRJ untuk makan siang bersama. Selanjutnya mengadakan jumpa pers dengan Kapolres Solok Selatan beserta jajaran. Hadir di kesempatan itu antara lain Kepala Bagian Operasi Kompol Benualam, Kasat Reskrim AKP. Ondri Yan Sahuneka, Kasatbinmas Iptu. Afrizal.
Pada jumpa pers itu M. Nurdin “Sangat senang dengan telah terjalinnya komunikasi yang baik dengan rekan-rekan wartawan sebagai menjalin mitra kerja, semoga ini akan terjalin lebih baik lagi. Kami beserta anggota sangat membuka diri dalam memberikan informasi dan sebaliknya juga membutuhkan informasi dan rekan-rekan sesuai kebutuhan dan tugas Polri di lapangan.
Ketua PWI terpilih Hendrifon “Mengucapkan terima kasih atas undangan Kapolres, dan saya atas nama rekan-rekan merasa senang sekali dengan telah terlaksananya acara silaturahmi ini semoga kedepan hubungan pers dengan Polri akan lebih baik lagi. Pers Solok Selatan siap bekerja sama dalam menjalankan tugas seorang jurnalis dengan adanya keterbukaan informasi dari semua pihak sesuai dengan tempatnya di Negara ini sebagai pilar keempat.
(Laporan : Sudirman)