Solok. porosnusantara.co.id – Masyarakat Batu Bajarang Kenagarian Luak Kapau Kecamatan Pauh Duo Kabupaten Solok Selatan Sumbar segera menikmati jembatan permanen yang selama ini sangat di tunggu tunggu untuk akses mereka.
Alpino Kurniawan selaku pelaksana kontraktor CV.Karya Manggala didampingi Anton menyampaikan, pengerjaan jembatan Batu Bajarang sudah mencapai bobot 85 persen,Rabu 8/12/2021.
“Mudah mudahan tahun depan jembatan ini dapat dinikmati masyarakat sebagai akses bagi warga dalam melakukan aktivitas,”jelasnya.
Pengerjaan jembatan Batu Bajarang yang memakai dana APBD Solok Selatan tahun anggaran 2021 menelan biaya rp.7.526.709.143,-.
Senada Kontraktor Supervisi,Mak Mud menyebut dalam pelaksanaan kerja dilapangan Alhamdulillah tidak punya kendala apa apa serta berjalan lancar.
“Mudah mudahan sesuai kontrak insyaallah pengerjaan jembatan ini selesai tepat waktu,” imbuhnya.
Dengan selesainya jembatan ini dibangun akan terjawab keluhan dan harapan masyarakat khususnya masyarakat Batu Bajarang dan sekitarnya yang mendambakan pembangunan jembatan itu sejak tahun 2016.
Red