Willy Aditya: Kepemimpinan Demokratis Harus Berbasis Gagasan, Bukan Emosi Kekuasaan

Meski belum menjadi partai pemenang pemilu, NasDem berkomitmen mendorong lahirnya produk legislasi yang berdampak nyata bagi kepentingan publik.

“Pekeloporan ide itulah komitmen politik kami,” tegas Willy.

Ia menambahkan, garis ideologis Partai NasDem berpijak pada republikanisme, yakni politik yang sepenuhnya didedikasikan untuk kemaslahatan rakyat dan kepentingan publik yang luas.

“Partai ini tidak mengutuk situasi, tetapi berusaha menjawabnya dengan gagasan dan kerja konkret,” tandasnya.

Buku “Sutan Sjahrir: Perjuangan Kita” memuat pemikiran-pemikiran awal Sutan Sjahrir mengenai negara-bangsa, demokrasi, serta posisi Indonesia dalam konstelasi global pasca-Perang Dunia II.

Dalam buku tersebut, Sjahrir menekankan pentingnya analisis objektif atas kondisi internasional dan domestik, menolak sentimentalitas politik, serta mengkritik sisa-sisa feodalisme dan fasisme yang menghambat terwujudnya kemerdekaan sejati republik.

Acara bedah buku ini menghadirkan sejumlah pembedah, di antaranya Rocky Gerung dan Ketua Komnas HAM periode 2017–2022, Ahmad Taufan Damanik.

Penulis: Supriyadi Editor: Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *