SMAN 5 Bangko Pusako Gelar Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW

PorosNusantara.co.id — Rokan Hilir, Riau – SMAN 5 Bangko Pusako, Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau, menggelar peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW pada Rabu (21/1/2026). Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman sekolah dan diikuti oleh seluruh siswa, dewan guru, serta tenaga kependidikan.

Peringatan Isra Mikraj ini diselenggarakan sebagai bagian dari upaya sekolah dalam meningkatkan keimanan dan ketakwaan peserta didik, sekaligus memberikan pemahaman yang lebih mendalam mengenai makna dan hikmah dari peristiwa perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW.

Melalui kegiatan ini, pihak sekolah berharap para siswa tidak hanya memahami sejarah Isra Mikraj, tetapi juga mampu mengimplementasikan nilai-nilai keislaman dalam kehidupan sehari-hari, khususnya dalam menjaga kedisiplinan melaksanakan ibadah salat serta membentuk akhlak yang baik.

Kegiatan berlangsung dengan khidmat dan tertib, mencerminkan komitmen SMAN 5 Bangko Pusako dalam membina karakter religius dan moral generasi muda, sejalan dengan tujuan pendidikan nasion

Penulis: Ahmad OkiEditor: Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *