Personil Polsek Cikupa Polresta Tangerang Sampaikan Pesan Kepada Pemudik

Porosnusantara.co.id – Cikupa || Jajaran Personil Polslek Cikupa Polresta Tangerang Polda Banten memberikan pesan dan imbauan kepada pemudik yang akan melalui jalur jalan raya serang untuk pulang kampung.

Kapolsek Cikupa Kompol Indra Feradinata,SH.,S.IK menghimbau pemudik untuk mempersiapkan kondisi tubuh supaya fit dan kendaraan benar-benar layak digunakan.

BACA JUGA  Gelar Doktor (S3) Resmi Disandang Komandan Lanal Bintan

“Kami imbau kepada pemudik agar mempersiapkan kondisi tetap fit, dan kendaraan harus dicek agar benar benar layak digunakan,” ucap Kapolsek, Kamis malam ( 28/04/2022 ).

BACA JUGA  Ketua Komnas Haji & Umroh:Pemerintah Harus Lebih Optimal Persiapkan Musim Ibadah Haji 2022

Dengan mulai ramainya dan banyaknya pemudik yang menggunakan jalan raya serang ini, Kapolsek juga memberikan pesan agar selalu berhati hati dan konsentrasi dalam berkendara. Dia juga menegaskan pihaknya pun sudah memastikan rambu lalu lintas terpasang.

BACA JUGA  DPD BAIN HAM RI Kabupaten Way Kanan Berbagi Santunan Di Hari HUT RI Yang Ke - 77 Th

“Selalu hati hati dan konsentrasi dalam berkendara, Dan kami juga sudah memasang rambu lalu lintas di beberapa tempat. Dan tentunya juga personel yang ada, sehingga untuk pelaksanaan operasi ketupat ini dapat berjalan dengan aman dan lancar.” Tutur Kapolsek.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *