Prihatin Musibah yang Menimpah ,Mustarin SE Wakil Ketua Komisi IV DPRD Wajo Kunjungi Keluarga Nelayan yang Hilang di Teluk Bone

  • Bagikan

Porosnusantara.co.id Wajo Sulsel – Satu keluarga nelayan warga kelurahan Bulete , Kecamatan Pitumpanua Kabupaten Wajo hilang sejak hari Jum’at sore 5/6/2020 hingga hari ini Selasa 9/6/2020 belum juga ditemukan oleh Team Terpadu Penanggulangan Bencana bersama Basarnas kota Palopo

Adapun nelayan yang hilang belum ditemukan Abidin (60), Budi Sutrisno (40) sementara yang selamat Agustan (16) ditemukan terapung ditengah laut bersama perahunya oleh nelayan diwilayah cimpu, kecamatan Suli , Kabupaten Luwu.Ketiganya ini masih merupakan satu rumpun keluarga,kakek,bapak dan anak.

Mereka, ketiganya dihantam gelombang besar saat pulang dari laut mencari ikan disekitar muara sungai siwa menurut keterangan Agustan nelayan yang selamat.

Prihatin atas musibah yang menimpah keluarga Agustan, Anggota DPRD Wajo Mustarin SE menyempatkan diri berkunjung ke kediamannya di Jln Andi Kollo, Kelurahan Bulete untuk support dan semangat kepada pihak keluarganya untuk tabah menghadapi cobaan ini.

“Kita semuanya prihatin atas musibah ini,kami harapkan tetap sabar dan ikhlas dan tabah menghadapinya,semoga keduanya dapat ditemukan oleh tim Penanggulangan Bencana bersama Basarnas,”ucap Mustarin,SE yang juga wakil ketua komisi IV DPRD Wajo saat mengunjungi rumah keluarga nelayan yang hilang diteluk Bone.

Mustari,SE wakil rakyat yang dikenal selalu dengan warga juga ikut melakukan pencarian menggunakan perahu bersama warga nelayan kelurahan Bulete dan pihak keluarga menyisir perairan teluk Bone hingga ke titik lokasi kejadian hilangnya nelayan.

“Bersama keluarga dan nelayan di kelurahan Bulete kita melakukan pencarian sampai sore membatu dan mendampingi team Terpadu melakukan pencarian ,”jelasnya.

Semoga besok cuaca mendukung, sehingga tim bisa memaksimalkan pencarian di lokasi kejadian karena kedalamnya sampai ratusan meter,butuh penyelam profesional, tambahnya (Mrs).

(Advetorial- DPRD Wajo*)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *