Jokowi Apresiasi MA Dalam Pemanfaatan Teknologi Menunjang Kecepatan Penanganan Perkara

  • Bagikan

Poros Nusantara, Jakarta – Presiden Joko Widodo mengapresiasi Mahkamah Agung (MA) dalam kecepatan penanganan perkara. Hal itu disampaikan Jokowi dalam sambutan di acara sidang laporan tahunan Mahkamah Agung di JCC, Senayan, Jakarta, Rabu (26/2/2020).

“Ya kalau kita lihat perencanaan panjang dan ini disampaikan oleh Pak Ketua MA, dari tahun 2012, delapan tahun ada sebuah pencapaian, peningkatan yang sangat luar biasa, kelihatan sekali misalkan penyelesaian perkara diselesaikan dengan cepat,” kata Jokowi.

Ia menambahkan, kecepatan penanganan perkara di Mahkamah Agung terjadi karena memanfaatkan teknologi yang baik untuk mempermudah proses penanganan perkara, Pemanfaatan teknologi yang dilakukan Mahkamah Agung di antaranya adalah penggunaan e-court dan e-filling sehingga mempercepat proses dalam administrasi persidangan.

“Harus kita apresiasi dan kita hargai, bahwa masih ada satu, dua, tiga di bawah yang belum terlayani, saya kira wajar dari ribuan perkara yang ditangani Mahkamah Agung, tapi saya kira Mahkamah Agung memberikan sebuah lompatan dalam rangka pelayanan pada masyarakat,” kata Jokowi.

Selain mengapresiasi kinerja Mahkamah Agung dalam tahun 2019, Jokowi juga meminta MA menanamkan budaya sadar dan taat hukum kepada masyarakat, sehingga hukum tampil bukan hanya dalam wajah yang represif, yang menuntut kerja para penegak hukum.

“Tapi sadar hukum sudah hidup dalam budaya masyarakat sehingga kinerja para penegak hukum menjadi lebih ringan,” lanjut Jokowi.

(Tyo*)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *