Anies Baswedan Gotong Jenazah Petugas Kebersihan Korban Tabrak Lari dan Kecam Pelaku

  • Bagikan

Porosnusantara.co.id, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan melakukan takziyah di kediaman almarhum Naufal Rosyid petugas penyapu jalan. Sebelumnya Naufal Rosyid merupakan korban tabrak lari yang terjadi dibawah jalan layang Pasar Rebo, Selasa subuh (26/03/2019). Pada pukul 05.30 Naufal ditemukan terkapar oleh rekan kerjanya di tepi jalan, masih dengan sapu dan seragamnya.

Atas musibah ini, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan turut berbelasungkawa kepada keluarga korban dan turut mengecam aksi tabrak lari ini hingga merenggut nyawa Naufal Rosyid.

“Hai kau pengemudi motor. Ketahuilah petugas penyapu jalan yang kau tabrak itu hari ini dikuburkan. Kau tabrak dia hari Selasa Subuh, 26 Maret. Lalu kau lari. Kau tega meninggalkan anak manusia terkapar tak berdaya di jalan raya.” Kata Anies seperti yang dikutip dari akun facebooknya.

Pasca tabrak lari kondisi Naufal Rosyid cukup kritis, sehingga  teman-teman kerjanya sesama petugas kebersihan melarikan Naufal Rosyid ke RS Pasar Minggu. Namun sayang, nyawa Naufal tidak bisa diselamatkan meski sudah menjalani sejumlah operasi karena mengalami pendarahan di otak.

Meski rumah Naufal berada di tengah kampung, melewati gang sempit tak menghalangi Anies Baswedan untuk bertakziyah. Pada unggahan foto diakun facebooknya, Anies terlihat mengenakan kemeja hitam dan peci hitam, turut mendo’akan dan mensolatkan jenazah Naufal, tak hanya itu Anies juga terlihat ikut memanggul keranda jenazah Naufal.

Dalam unggahan di facebooknya, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan berpesan terutama bagi para pengguna jalan untuk berhati-hati dan mengurangi kecepatan bila ada petugas kebersihan. Diakhir unggahannya Anies menyampainkan pesan khusus untuk penabrak Naufal Rosyid.

“Dan kau penungggang kendaaran tak dikenal itu… Ingatlah bahwa kau bisa lari pagi itu, tapi kau tidak bisa lari dari pertanggungjawaban di hadapan Yang Maha Adil.” tutur Anies (Red)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *